- Berita KelasSemarak Peringatan HUT RI ke-79 di SDIT Samba Taruma: Kemeriahan Lomba Libatkan Seluruh Civitas Sekolah
- Berita KelasMPLS Seru dengan Permainan Papan Ranking
- Berita sekolahSDIT Samba Taruma Selenggarakan Kegiatan Qurban dan Makan Bersama
- Berita sekolahSDIT SAMBA TARUMA Gelar Haflah Akhirussanah dan Kelulusan Meriah
- Berita sekolahLiputan LP3I ke SDIT Samba Taruma
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Bekasi, 16/02/2023, Kelas 3 Cokroaminoto kembali melakukan kegiatan kunjungan. Kunjungan kali ini seperti kunjungan yang pernah dilakukan sebelumnya begitu inovatif dan atraktif. Kunjungan ke Super Indo dan Home Visit begitu menarik bagi peserta didik kelas 3 Cokroaminoto.
Karena substansi dari pembelajarannya, ialah peserta didik untuk mengerti dan memahami tentang muamalah yang baik dan benar, dan akhlak atau sopan santun yang baik dan benar di lingkungan masyarakat dengan cara terjun langsung kelapangan.
Super Indo yang berlokasi di Plaza Taman Harapan Baru, Jl. Irigasi THB Raya No.1, Rt.007/Rw.025, Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat. Telah memberikan pelayanan yang terbaik dalam membantu mengedukasi peserta didik.
Dalam pengamatan saya, pihak Super Indo disana begitu ramah dan sangat bersahabat dengan peserta didik serta sangat antusias. Peserta didik dibagi menjadi dua barisan, lalu mereka mengarahkan dan memperkenalkan tempat makanan dan minuman agar peserta didik ketika belanja tidak pusing mencari tempat bahan-bahan makanan dan minuman yang ingin dibeli sesuai dengan kebutuhan.
Bukan hanya itu, selesai kegiatan peserta didik bermuamalah di Super Indo, peserta didik diberi hadiah berupa makanan dan minuman. Ini merupakan suatu penghargaan dan saya ucapkan terima kasih banyak.
Peserta didik dibagi menjadi empat kelompok sebelum masuk ke Super Indo untuk bermuamalah dengan tujuan agar lebih efektif dan efesien dalam memenuhi semua bahan makanan untuk membuat Sepagheti Creamy Carbonara dan sebagai edukasi bagi peserta didik tentang kerja sama tim yang baik.
Sholiyah (Miss Lia), Ade Aulia Putri (Miss Ade), Nova Askarina (Miss Nova) dan Karyawan Super Indo turut membantu keempat kelompok itu untuk membeli bahan makanan yang dibutuhkan. Miss Lia dan Miss Ade yang menjadi dokumantasi dari kegiatan tersebut dan membantu ketika peserta didik mengalami kesulitan untuk mengambil bahan makanan yang bagus dengan harga terjangkau yang sesuai dengan modal belanja.
Miss Nova juga membantu peserta didik ketika bingung dalam menentukan takaran gram bawang putih dan bawang bombay serta mengarahkan sebagian kelompok agar tetap kondusif.
Karyawan Super Indo yang membantu peserta didik ketika penukaran nilai mata uang dengan bahan makanan yang dibeli. Kami ucapkan terima kasih banyak kepada pihak yang telah membantu sehingga secara teknis berjalan dengan efektif dan pesan dari pembelajaran tersampaikan dengan jelas.
Dalam Islam tidak dianjurkan ketika belanja secara berlebihan atau boros. Maka perlu sebelum belanja untuk menglist bahan makanan yang dibutuhkan. Peserta didik kelas 3 Cokroaminoto sudah membuat list bahan makanan yang dibutuhkan dalam membuat Spagheti Creamy Carbonara, sehingga bahan yang dibeli sangat cukup dengan modal belanja dan terhindar dari perilaku boros dan konsumtif.
Ini juga merupakan suatu model solusi bagi masyarakat Indonesia yang ketika belanja begitu boros atau pelaku konsumtif parah yang hanya mementingkan sebuah keinginan atau gaya hidup dari pada sebuah kebutuhan.
Sebagaimana juga yang dijelaskan dari sebuah penelitian Jurnal Ilmu Ekonomi dan Bisnis Islam, gaya hidup masyarakat sekarang ini sudah mengalami perubahan dan perkembangan seiring berkembangnya zaman. Ketika dahulu orang tidak terlalu mementingkan penampilan dan gaya hidup, namun sekarang berbeda keadaanya.
Peserta didik sebelum masuk ke Super Indo dan ketika sudah masuk untuk belanja sebagian ada yang berdzikir dan berdoa di dalam hati.
Perilaku ini muncul karena internalisasi nilai-nilai spiritual yang ada di dalam diri serta mengetahui dan memahami tentang muamalah yang dianjurkan oleh Islam, seperti berdoa dan berdzikir ketika masuk ke pasar.
Sebagaimana dalam hadits disebutkan, dari Abdullah bin Busr, ia berkata, “Ada dua orang Arab (badui) mendatangi Rasulullah saw, lantas salah satu dari mereka bertanya, “Wahai Rasulullah, manusia bagaimanakah yang baik?” “Yang panjang umurnya dan baik amalnnya,” jawab beliau. Salah satunya lagi bertanya, “Wahai Rasulullah, sesungguhnya syariat Islam amat banyak. Perintahkan padaku suatu amalan yang bisa kubergantung padanya.” “Hendaklah lisanmu selalu basah dengan berdzikir kepada Allah.” jawab beliau (HR. Ahmad, 4:188).
Hadits ini begitu relevan dengan muamalah ketika di pasar, supermarket, dan mall. Ulama menjelaskan bahwa orang yang berdzikir di pasar lebih baik di kala orang-orang lalai. Para pedagang dan konsumen tentu lebih sibuk dengan tawar-menawar mereka dan jarang untuk mengingat Allah sejenak.
Islam juga mengajarkan ketika belanja harus bersikap pertengahan, jangan terlalu boros dan jangan serba kekurangan. Maka dari itu, dalam proses pembelajaran di kelas sebelum berkunjung ke super Indo saya dan peserta didik membuat estimasi biaya yang diperlukan.
Hal seperti ini terkadang sering dilupakan dan dianggap sepele, padahal dengan mengestimasi biaya sebelum belanja memiliki dampak positif dalam manajemen keuangan dan cerminan dari karakter dan sifat seseorang.
Allah Swt mengingatkan di dalam Al-Qur’an:
“Dan orang-orang yang apabila membelanjakan (harta), mereka tidak berlebihan, dan tidak (pula) kikir, dan adalah (pembelajaran itu) di tengah-tengah antara yang demikian.” (QS. Al-Furqan:67).
Proses pembelajaran yang berkualitas bukan hanya sekedar transformasi knowledge (pengetahuan) tetapi juga membentuk karakter yang baik. Jujur dan amanah merupakan pondasi dalam membentuk karakter peserta didik.
Implementasi perilaku jujur dan amanah tercerminkan dalam kegiatan ini juga, dimana peserta didik dalam tiap kelompok diberikan tanggung jawab berupa bahan-bahan makanan yang harus dibeli sesuai dengan standar rencana yang sudah dibuat, setelah itu mereka diberikan uang untuk membayar bahan belanjanya, ketika ada kembalian mereka langung memberitahu. Ini menurut saya, sebagai sikap yang mencerminkan jujur dan transparansi.
Keseruan dengan nilai-nilai edukasi juga hadir ketika Home Visit ke Muhammad Ammar Wijaya.
Bagi para peserta didik dan orang tua kegiatan Home Visit merupakan hal yang paling bahagia. Tetapi, tujuan dari Home Visit bukan sekedar memberikan rasa bahagia bagi para peserta didik dan orang tua. Melainkan ada pesan moral yang begitu luhur dari kegiatan ini.
Pesan moral yang pertama ialah tentang silaturahmi. Silaturahmi yang dilakukan pihak sekolah, yakni saya sebagai wali kelas dan orang tua, merupakan cerminan kolaborasi yang baik yang di dalamnya terdapat komunikasi yang baik, kekeluargaan, penerimaan yang hangat dan rasa nyaman.
Saya ucapkan terima kasih banyak kepada orang tua dari Muhammad Ammar Wijaya yang sudah bersedia menjadi tuan rumah dan saya ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh orang tua kelas 3 Cokroaminoto yang sudah membantu.
Pesan moral yang kedua ialah tentang adab atau sopan santun ketika bertamu. Karena model yang digunakan dari seluruh kegiatan ini ialah model Contextual Teaching And Learning / CTL yang artinya proses pembelajaran dengan mengaitkan konten mata pelajaran dengan situasi dunia nyata dan motivasi siswa yang membuat hubungan antara pengetahuan dan penerepannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota masyarakat, keluarga dan warga negara.
Maka momentum Home Visit sebagai media untuk peserta didik memahami dan langsung mengimplementasikan tentang adab atau sopan santun ketika bertamu, seperti mengucapkan salam, minta izin kepada tuan rumah, tidak boleh mengintip, tidak berbicara keras, bertanggung jawab, dll.
Sekian pemaparan singkat dari cerita kegiatan kelas 3 Cokroamnito berkunjung ke Super Indo dan Home Visit. Cerita ini tidak sepenuhnya mewakili rasa bahagia dan kebersamaan secara utuh. Tetapi dari cerita ini, semoga mendapatkan makna, ilmu dan pengalaman bagi kita semua. Aaminn Allahumma Aamiin.
“Pendidikan adalah senjata paling mematikan di dunia,
karena dengan pendidkan, kamu dapat mengubah dunia.”
Nelson Mandela
Penulis : Ridwan Abdullah, S.Pd
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Semarak Peringatan HUT RI ke-79 di SDIT Samba Taruma: Kemeriahan Lomba Libatkan Seluruh Civitas Sekolah Tanggal: 14-16 Agustus 2024 Lokasi: SDIT Samba Taruma ________________________________ Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-79, SDIT Samba Taruma kembali menggelar kegiatan peringatan yang penuh semangat dan kebersamaan. Acara yang berlangsung selama tiga hari, mulai dari Rabu …
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Rabu, 17 Juni 2024 adalah hari ke-6 MPLS di SDIT SAMBA TARUMA. Pada hari ini Kelas 6 Gayo yang dibersamai oleh miss Dyah melakukan observasi kognitif yang dikemas melalui Games papan Ranking. Miss Dyah ingin mengetahui sejauh mana murid-murid yang baru naik ke kelas 6 ini mengingat pembelajaran yang yang telah diajarkan pada kelas …
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Riset ilmiah yang dilakukan oleh para pedagogi menjelaskan bahwa kegiataan Cooking Class banyak memberikan manfaat terhadap tumbuh dan kembangnya peserta didik. Khusunya, pada aspek motorik. Berbagai keterangan dalam artikel menunjukkan bahwa rasa percaya diri, kreatif, mengatur waktu, berorganisasi, kesabaran, dsbnya, bisa dilatih dalam kegiatan cooking class. Berikut ini akan dijelaskan lebih mendalam lagi manfaat yang didapatkan …
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Suasana pembelajaran yang berbeda dengan berkunjung ke penggilingan padi sebagai pengayaan dan inovasi dari sub tema pembelajaran dilaksanakan kelas 3 SDS IT Samba Taruma, Selasa (15/08/2023). Kegiatan ke penggilingan padi berupaya menambah pengetahuan dan pengalaman konkret peserta didik tentang proses padi menjadi nasi yang merupakan kebutuhan makanan pokok manusia yang menjadi salah satu indikator tumbuh …
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
(Foto kegiatan evaluasi pembelajaran sambil bermain, 18 Januari 2023) Dalam melakukan evaluasi belajar, Unik Fitriana, S.Pd guru kelas VI (enam) yang akrab disapa Miss Un melakukannya sambil bermain. Permainan yang dilakukan adalah “suit loncat kerjakan”, di lapangan bola basket SDIT Samba Taruma, Rabu 18 Januari 2023. Pada Mata Pelajaran Matematika yang kebetulan materinya telah …
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Siswa kelas satu Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Samba Taruma mengikuti olahraga berenang di kolam renang perumahan Segara City, Kecamatan Taruma Jaya, Bekasi, Senin, (22/5/2023) Kegiatan berenang merupakan implementasi dari mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) pada materi Aktivitas Air. Peserta kegiatan tersebut terdiri dari dua kelas, yaitu kelas 1 K.H. Ahmad Dahlan …
114 views
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Siswa Sekolah Dasar Swasta Islam Terpadu (SDS IT) Samba Taruma mengikuti perlombaan Juara Indonesia New Season di Indosiar, tayang pada pukul 13.00 WIB, Minggu, (02/07/2023). Kepala Sekolah SDS IT Samba Taruma Ajat Sudrajat mengatakan, “Satu kebanggaan tersendiri buat anak-anak bisa mengikuti perlombaan tersebut dan bisa menjadi kenangan dan pengalaman yang sangat berharga bagi anak-anak.” Lanjutnya …
106 views
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Tarumajaya, 29 Maret 2024 – SDS IT SAMBA TARUMA menggelar acara berbuka puasa bersama dan sosialisasi zakat di lingkungan sekolah. Kegiatan ini dihadiri oleh siswa-siswi, guru, staf sekolah, para orang tua murid dan undangan yang turut meriahkan suasana. Dalam acara berbuka puasa tersebut, SDS IT SAMBA TARUMA turut memberikan takjil kepada para peserta sejumlah 750 …
101 views
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Tarumajaya, Jum’at 29 Maret 2024. Di bawah kepemimpinan yang visioner dari DR.H. Erick, M.Si., Ph.D., Perhimpunan Akal Budi terus meneguhkan komitmennya dalam mendukung pendidikan yang berkualitas melalui berbagai inisiatif yang inspiratif. Salah satu program unggulan yang telah memperoleh apresiasi luas adalah pemberian kesempatan umroh bagi para guru berprestasi di SDS IT SAMBA TARUMA, sebagai sebuah …
91 views
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Bekasi, 24 April 2024 – Dalam upaya meningkatkan literasi dan memberikan akses yang lebih luas terhadap sumber belajar, SDS IT Samba Taruma berkolaborasi dengan Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bekasi menyelenggarakan kegiatan Perpustakaan Keliling hari ini. Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi program pendidikan dan pelayanan masyarakat untuk memperkaya wawasan literasi siswa di sekolah …
90 views
Notice: Undefined variable: ads in /home/sambatarumanews/public_html/wp-content/themes/megazine-dev/functions.php on line 109
Pejabat Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Barat mengunjungi SDS IT Samba Taruma. Bekasi, (29/11/2023). Kunjungan tersebut dihadiri oleh BBPMP, Drs. Haryono, M.Pd. dengan tujuan monitoring kualitas pendidikan di SDS IT Samba Taruma. Drs. Haryono, M.Pd menyampaikan “Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada keluarga besar SDS IT Samba Taruma yang telah menyambut saya dengan …
Comments are not available at the moment.